Konsep & Implementasi People Development Itu Mudah

Dalam membangun sistem yang handal ada baiknya memahami end to end process atau business process baik bizz process perusahaan ataupun departemen/ divisi, sehingga sistem yang akan dibangun akan saling berkaitan atau bahasa sederhananya nyambung/ allign.

Sehingga anda tidak terjebak pada pengembangan sistem oleh sub ordinat/ team member yang tidak saling terkoneksi.

mengapa sistem People Development harus saling terkoneksi? ibarat jalur kabel, kalau ada bagian yang tidak terhubung maka lampu tidak akan menyala. Nyala lampu ini = sistem yg hidup dan profitable/ membantu perusahaan menuju next level atau memiliki impact terhadap business secara berkelanjutan.

Sebagai praktisi di HRD atau pengembangan SDM perusahaan, saya ingin sedikit sharing mengenai gambaran bizz process framework didalam People Development.

Business Process People Development

Scope People Development diawali dari desain organisasi sesuai kebutuhan perusahaan dimana setiap perusahaan pasti memiliki struktur organisasi untuk menggerakkan roda bisnis seperti fungsi Marketing, Produksi, HRD, PPIC, dll hingga penyusunan tugas dan tanggung jawab mereka.

Kemudian muncul lah spesifikasi/ kualifikasi orang yang dibutuhkan sebagai acuan Recruiter dalam mencari kandidat yang tepat baik dari internal perusahaan atau pencarian dari luar perusahaan.

Setelah karyawan terpenuhi program pelatihan menjadi hal yang paling krusial / menentukan didalam pengembangan karyawan. Adapun pelatihan dimulai semenjak karyawan bergabung dengan perusahaan baik melalui jalur reguler atau jalur khusus seperti Management Trainee program.

Setelah melalui tahap pengembangan, maka penting bagi perusahaan untuk mengevaluasi kinerja karyawan apakah sesuai standar/ dibawah standar/ ada yang melebihi standar?

Bagi karyawan yang sesuai standar, maka perusahaan akan memberikan apresiasi berupa penilaian tahunan/ per semester yang mana tentu saja akan sejalan dengan sistem compensation and benefit, sedangkan bagi karyawan yang dibawah standar maka perusahaan perlu mengevaluasi apakah karyawan tersebut masih bisa dikembangkan atau diperlukan pembinaan khusus.

Nah bagi karyawan dengan nilai melebihi standar akan dibidik/ diproyeksikan sebagai calon leader berikutnya program biasanya disebut "Talent Management Program".

Didalam Talent Management Program itu sendiri ada framework development khusus seperti pelatihan untuk mempersiapkan mereka sebagai next leader, tentu saja leadership training sangat diperlukan. selain itu didalam program ini mereka akan diberikan tugas khusus/ project khusus untuk melatih kemampuan problem solving, sehingga kelak ketika menjadi leader mereka akan perform dengan baik.

Dengan adanya konsep yang terstruktur untuk People Development diperusahaan serta keseriusan tim HRD didalam mengimplementasikan program, maka dapat dipastikan perusahaan akan semakin growing/ bertumbuh.

Salam,

Andrie


SHARE THIS
Posting Sebelumnya
Posting Berikutnya